WahanaNews-Papua | Kementerian Investasi atau Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mempromosikan keindahan dan kekayaan alam Papua dalam acara Indonesia Night pada ajang World Economic Forum 2022, Davos, Swiss, Selasa, 24 Mei 2022.
Menteri Investasi dan BPKM Bahlil Lahalia mengatakan, Indonesia Night merupakan kegiatan di Paviliun Indonesia, yang menghadirkan budaya, hiburan, kuliner, serta sebagai sarana untuk menjalin konektivitas dan peluang bisnis di Indonesia.
Baca Juga:
Investasi di Kabupaten Lebak, Banten Melebihi Target Tahun 2023
Penyelenggaraan Indonesia Night menyajikan keindahan tanah Papua dan menampilkan berbagai tarian tradisional, serta lagu-lagu daerah dari berbagai wilayah di Nusantara.
“Nah, Papua salah satu tema yang kita angkat. Ini tema, logo dan segala macam ini adalah ciri dari pada Papua. Kenapa Papua? Karena masa depan Indonesia itu di Timur. Masa depan Indonesia termasuk di Papua,” kata Bahlil, dalam keterangan tertulis, Selasa, 24 Mei 2022.
Dikatakan, Papua dipromosikan karena memiliki kekayaan alam dari hasil laut hingga tambang, yang yang dapat dikelola secara optimal dengan prinsip ekonomi hijau.
Baca Juga:
Bahlil Pastikan Tidak Ada Konflik Kepentingan Saat Ormas Agama Kelola Tambang
“Kondisi alam di Papua masih sangat bagus hutannya bagus. Punya kekayaan tambang, perikanan dapat dikelola dengan pendekatan industri hijau dan Energi Baru Terbarukan (EBT),” jelasnya.
Bahlil mengungkapkan, penyelenggaraan Paviliun Indonesia dan Indonesia Night akan menjadi sebuah momentum yang baik bagi Indonesia ke depan. Apalagi, saat ini, global sedang membutuhkan produk yang tidak berproses melalui EBT.
Indonesia Night akan dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Perekenomian Airlangga Hartarto, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi, Menteri Komunikasi dan Informatika Johny Plate, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang, Menteri ESDM Arifin Tarrif.