WahanaNews-Papua I Ajang perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua mendorong percepatan smart city di Kabupaten Mimika, Papua dengan menyentuh berbagai aspek kehidupan masyarakat dalam beberapa waktu ke depan.
Wakil Bupati Mimika mengatakan, berkat ajang di atas, jaringan telekomunikasi yang dibangun oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan PT Telkom di wilayah itu memiliki kualitas yang baik.
Baca Juga:
PLN Siapkan Skema Berlapis untuk Listrik Tanpa Padam di MotoGP Mandalika
"Jaringan-jaringan yang dipergunakan untuk PON Papua, otomatis bisa digunakan seterusnya untuk kebutuhan masyarakat di Mimika," kata Johannes Rettob ketika saat jumpa pers di Media Center Klaster Mimika Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) pada Kamis (30/9/2021).
Saat ini pihaknya sudah memulai menggunakan berbagai aplikasi dalam setiap pelayanan publik kepada masyarakat. Melalui aplikasi ini, masyarakat yang berada di 18 distrik tersebut dapat lebih mudah mendapatkan berbagai pelayanan publik. Jadi, kunjungan masyarakat ke fasilitas pelayanan publik dapat berkurang.
Kemudian, adanya pelayanan melalui aplikasi, lanjut dia, juga dapat mempercepat pelayanan publik yang akan didapatkan oleh masyarakat di sejumlah wilayah tersebut. Dengan begitu, setiap pelayanan publik yang dilakukan akan lebih efisien daripada sebelumnya.
Baca Juga:
Tim Medis PON XX Papua Belum Terima Honor, DPR Papua Minta Audit
"Pembuatan NIK, surat kematian dan lain sebagainya, kini sudah bisa dilayani melalui aplikasi," katanya.
Selain itu, Kabupaten Mimika juga sudah memiliki fasilitas Command Center yang pertama di Provinsi Papua. Fasilitas ini, berguna dalam mengatur setiap lalu lintas di wilayah tersebut. Melalui ratusan CCTV yang telah terpasang pada setiap sudut tempat di sana memerlukan dukungan sambungan koneksi infratruktur telekomunikasi yang berkualitas.
Adanya sambungan telekomunikasi yang berkualitas ini, tentunya akan membuat pengawasan terhadap lalu lintas di wilayah tersebut akan menjadi semakin baik dari hari ke hari.
"Meningkatkan keamanan atau keselamatan lalu lintas di jalan dengan memasang CCTV untuk memantau situasi Kabupaten Mimika," katanya.
Terakhir, pihaknya, akan segera melakukan percepatan pembayaran secara digital pada setiap kegiatan perekonomian yang berlangsung di Kabupaten Mimika. Saat ini, dirinya telah membentuk tim khusus yang mendorong percepatan pembayaran aplikaasi digital di pelosok Mimika. Sehingga, melalui gawai pintarnya bisa melakukan pembayaran dimanapun berada.
"Membuat percepatan pembayaran digitalisasi secara digital bisa melalui elektronik. Saat ini pembayaran elektronik sudah bisa dilakukan ketika membayar PBB," tuturnya.
Dia mengimbau, kepada seluruh masyarakat Mimika, agar menjaga sepenuhnya berbagai infrastruktur telekomunikasi yang saat ini tengah gencar dibangun oleh wilayah tersebut. Mengingat, infratruktur ini akan menjadi salah satu pilar penting dalam memajukan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Mimika dalam berbagai aspek di masa mendatang.
"Infrastruktur yang telah dibangun ini, harus dapat dijaga bersama-sama," pungkasnya. (tum)