WahanaNews-Papua I Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berkunjung ke Papua untuk menyaksikan penyelenggaraan PON XX Papua. Ia hadir mendukung para kontingen dari Jawa Tengah.
Ganjar Pranowo disambut oleh sejumlah warga Mimika, Papua. Mereka adalah orang tua dari para pelajar asal Papua di Jawa Tengah.
Baca Juga:
Komisi X DPR Kritik Keras Gubsu Edy yang Jewer Pelatih PON
Salah satu tokoh masyarakat Mimika, Johannes Kemong mengatakan selama pandemi, Ganjar beberapa kali mengunjungi asrama mahasiswa rantau di Jawa Tengah. Ia datang untuk memastikan kondisi para mahasiswa dan pelajar itu, sekaligus membawa bantuan. Salah satunya ke asrama mahasiswa Papua di Semarang dan Salatiga serta asrama pelajar Mimika di Kedungmundu Semarang.
"Kami terima kasih sekali pada Pak Ganjar, karena selama di Semarang dan Salatiga, itu adik-adik kami diperhatikan," kata Johannes dikutip dalam keterangan tertulis, Selasa (5/10/2021).
Johannes mengapresiasi Ganjar yang menunjukkan kepedulian dengan mendatangi asrama pelajar Mimika di Semarang.
Baca Juga:
Tim Medis PON XX Papua Belum Terima Honor, DPR Papua Minta Audit
"Beliau turun melihat anak-anak kami di asrama, ada yang lapar dia kasih turun beras, mie dan kasih turun makan. Beliau perhatian itu fakta, maka kami tidak bisa balas itu kebaikan beliau selain terima kasih," ungkap Johannes.
Johannes menyatakan anak-anak Mimika di Papua mengatakan Ganjar juga menjamin keamanan mereka selama di Jateng. Menurutnya hal itu membuat orang tua di Papua merasa tenang.
"Di sana sudah dijamin pak Gubernur, anak-anak telepon ke kita. Membuat kita tenang," sebut Johannes.