PAPUA.WAHANANEWS.CO, Wamena - Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Provinsi Papua Pegunungan usai mengadakan Musyawarah Daerah (Musda) ke-I tahun 2025.
Acara dilaksanakan di Gedung Grand Sartika Wamena dan dihadiri oleh puluhan organisasi pemuda Sipayung-OKP Nasional.
Baca Juga:
Musda II Pengda KNPI Raja Ampat Catat Sejarah Baru, Berjalan Tertib dan Demokratis
Dalam Musda tersebut, Bung Kalvin Penggu, ST terpilih sebagai Ketua DPD KNPI Provinsi Papua Pegunungan. Kelvin sebelumnya menjabat sebagai Karateker DPD KNPI.
Ketua Panitia, Unas G Tabuni, S.T, menyatakan bahwa Rapim dan Musda DPD KNPI dibentuk sejak 22 Oktober 2025 dan telah dilaksanakan dalam waktu 2 minggu.
"Kegiatan ini dibukakan pada tanggal 10 November 2025 oleh Bapak Gubernur Provinsi Papua Pegunungan, yang diwakili oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga," ujarnya.
Baca Juga:
GMB Raja Ampat: Selamat Kepada Bung Rajiv, Ketua KNPI Definitiv Hasil Musda
Tabuni juga mengucapkan selamat kepada Kelvin Penggu atas terpilihnya sebagai Ketua DPD KNPI Provinsi Papua Pegunungan.
"Kami berharap pemimpin yang baru terpilih dapat menjadi teladan bagi kita semua dan membawa KNPI Provinsi Papua Pegunungan menuju kemajuan," tambahnya.
Sementara ketua KNPI terpilih, Kelvin Penggu menyatakan bahwa seluruh organisasi OKP-SIPAYUNG Pemuda/i Provinsi Papua Pegunungan harus saling mendukung dan bekerja sama untuk membangun daerah.