Papua.WahanaNews.co, Manokwari - Jaringan Damai Papua (JDP) menyambut positif ditempatkannya seorang Putra Papua Asli bernama Natalius Pigai sebagai Menteri Hak Asasi Manusia dalam Kabinet Merah Putih oleh Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka pada Minggu (20/10/2024).
Kepercayaan ini tentu tidak tanpa alasan, karena figur Pigai cukup dikenal sebagai salah satu mantan komisioner Komisi Nasional Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (Komnas HAM RI) yang banyak terlibat dalam kegiatan investigasi dan pemantauan kasus pelanggaran HAM di Indonesia, juga khususnya di Tanah Papua.
Baca Juga:
Presiden Prabowo Perintahkan Anak Buahnya Bersih dari Dendam Politik
Hal ini disampaikan juru bicara Jaringan Damai Papua (JDP) Yan Christian Warinussy dalam keterangan tertulis kepada Papua.WahanaNews.co melalu pesan WhatsApp, Minggu malam (20/10/2024)
Kata dia, keterlibatan Pigai juga sangat erat kaitannya dengan berbagai langkah advokasi kasus-kasus dugaan pelanggaran HAM yang terjadi di Tanah Papua pada 10 tahun terakhir ini.
Bahkan status Tanah Papua sebagai wilayah konflik dan resisten dalam pelanggaran HAM Berat menurut JDP cukup menyita perhatian negara.
Baca Juga:
Pimpin Sidang Kabinet Paripurna, Presiden Sampaikan Rencana Kunjungan ke Luar Negeri
Sehingga dipandang perlu membentuk sebuah kementerian dan atau departemen yang mengurus secara khusus hak asasi manusia.
Sorotan dunia internasional terhadap Indonesia sebagai salah satu negara dengan dugaan pelanggaran HAM tinggi, khususnya di Tanah Papua menurut JDP cukup beralasan kuat untuk dapat segera membentuk kementerian HAM ini.
"JDP melihat pula bahwa kehadiran Natalius Pigai sebagai Menteri HAM akan turut memberi pengaruh pada upaya penyelesaian persoalan dugaan pelanggaran HAM di Tanah Papua yang sudah terjadi dan berlangsung selama ini," demikian Juru Bicara JDP Yan Christian Warinussy.
Juru Bicara Jaringan Damai Papua (JDP), Yan Christian Warinussy,SH. (Foto: WahanaNews/YCW)
Ini Daftar 53 Menteri yang masuk dalam kabinet Prabowo - Gibran untuk periode 2024-2029
Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan: Budi Gunawan
Menko Bidang Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan: Yusril Ihza Mahendra
Menko Bidang Perekonomian: Airlangga Hartarto
Menko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan: Pratikno
Menko Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan: Agus Harimurti Yudhoyono
Menko Bidang Pemberdayaan Masyarakat: Muhaimin Iskandar
Menko Bidang Pangan: Zulkifli Hasan.
Menteri Sekretariat Negara: Prasetyo Hadi
Menteri Dalam NegerI: Tito Karnavian
Menteri Luar Negeri: Sugiono
Menteri Pertahanan: Sjafrie Sjamsoeddin
Menteri Agama: Nasaruddin Umar
Menteri Hukum: Supratman Andi Agtas
Menteri HAM: Natalius Pigai
Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan: Agus Andrianto
Menteri Keuangan: Sri Mulyani Indrawati
Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah: Abdul Mu'ti
Menteri Riset dan Pendidikan Tinggi: Satryo Soemantri Brodjonegoro
Menteri Kebudayaan: Fadli Zon
Menteri Kesehatan: Budi Gunadi Sadikin
Menteri Sosial: Saifullah Yusuf
Menteri Perlindungan Pekerja Migran: Abdul Kadir Karding
Menteri Ketenagakerjaan: Yassierli
Menteri Perindustrian: Agus Gumiwang Kartasasmita
Menteri Perdagangan: Budi Santoso
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral: Bahlil Lahadalia
Menteri Pekerjaan Umum: Raden Dody Hanggodo
Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman: Maruarar Sirait.
Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal: Yandri Susanto.
Menteri Transmigrasi: Iftitah Suryanegara.
Menteri Perhubungan: Dudy Purwagandhi.
Menteri Komunikasi dan Digital: Meutya Hafid.
Menteri Pertanian: Andi Amran Sulaiman.
Menteri Kehutanan: Raja Juli Antoni
Menteri Kelautan dan Perikanan: Sakti Wahyu Trenggono
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional: Nusron Wahid
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas: Rachmat Pambudy
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi: Rini Widyantini
Menteri Badan Usaha Milik Negara: Erick Thohir
Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/Kepala BKKBN: Wihaji
Menteri Lingkungan Hidup: Menteri Lingkungan Hidup: Hanif Faisol Nurofiq
Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal: Rosan Roeslani
Menteri Koperasi: Budi Arie Setiadi
Menteri Usaha Mikro Kecil dan Menengah: Maman Abdurrahman
Menteri Pariwisata: Widiyanti Putri Wardhana
Menteri Ekonomi Kreatif: Teuku Riefky Harsya
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak: Arifatul Choiri Fauzi
Menteri Pemuda dan Olahraga: Dito Ariotedjo
Jaksa Agung: ST Burhanuddin
Kepala Badan Intelijen Negara: Herindra
Kepala Staf Kepresidenan: HM Putranto
Kepala Kantor Komunikasi Presiden: Hasan Nasbi Sekretaris Kabinet: Teddy Indra Wijaya
[Redaktur: Amanda Zebahor]