Kapolda Papua juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bergandeng tangan dalam mensukseskan Pilkada Damai Tahun 2024 di Tanah Papua.
Polda Papua telah melaksanakan berbagai kegiatan cooling system, termasuk Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) di beberapa kabupaten seperti Mimika, Nabire, Kepulauan Yapen, Waropen, Biak Numfor, Jayawijaya, Merauke, dan Jayapura, serta Tabligh Akbar di tiga wilayah, yaitu Biak Numfor, Keerom, dan Kota Jayapura.
Baca Juga:
Hadiri HUT Bhayangkara ke-78, Ini Kata Sekda Pakpak Bharat
"Berbagai upaya yang telah dilakukan. Saya berharap dapat menciptakan suasana yang kondusif dan damai dalam pelaksanaan Pilkada 2024. Mari kita semua bergandeng tangan dan bekerja sama untuk mewujudkan Papua yang aman dan sejahtera," demikian Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri.
[Redaktur: Hotbert Purba]