WahanaNews-Papua | Guna mendukung dan mencerdaskan anak bangsa di Papua, Polri menghadirkan Polisi mengajar melalui Program Si Ipar (Polisi Pi Ajar) dengan melibatkan Satgas Binmas Noken Polri Operasi Damai Cartenz 2022.
Satgas mengajarkan anak-anak Distrik Ilaga Kabupaten Puncak dengan belajar dan bermain.
Baca Juga:
Tersangka KKB Alenus Tabuni alias Kobuter Dipindahkan dari Ilaga ke Timika
Dalam kegiatan tersebut, Satgas menggunakan metode bermain sambil belajar.
Diharapkan dengan Metode ini, semangat belajar dan raut wajah anak-anak lebih semangat dalam mengikuti kegiatan belajar yang di ajarkan.
Korwil Binmas Noken di Kabupaten Puncak Ipda Yan Wambrauw saat dikonfirmasi mengungkapkan bahwa Program Si Ipar akan kembali di gencarkan untuk cerdaskan anak bangsa di Papua, kata Ipda Yan Wambrauw dalam keterangan, Kamis (9/6).
Baca Juga:
Jenazah Tukang Ojek Korban Penembakan KKB di Ilaga Dievakuasi Ke Timika
“Selain mengajak bermain personel Satgas Binmas Noken juga mengajarkan anak-anak di Distrik Ilaga dengan cara belajar membaca dan menulis dan bagi anak-anak yang bisa menjawab pertanyaan dengan benar maka personel satgas binmas akan memberikan hadiah,” ungkap Yan.
Personel Satgas Binmas juga memberikan wawasan kebangsaan untuk menanamkan rasa Nasionalisme seperti mengenalkan Pancasila dan menyanyikan lagu-lagu kebangsaan Republik Indonesia.
Polisi Pi Ajar di Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak Papua. (Foto: ist)