JDP yakin bahwa persoalan Papua Merdeka dan NKRI Harga Mati tidak mungkin diselesaikan melalui jalan pertempuran bersenjata.
Perbedaan pandangan tentang hal tersebut hanya bisa diselesaikan melalui meja perundingan atau dialog damai semata.
Baca Juga:
Untuk Bebaskan Pilot Susi Air, Egianus Kogoya Bantah Minta Rp5 Miliar
Tentu perbedaan pemahaman tersebut mesti diawali dengan menyepakati agenda soal yang perlu mendapat perhatian bersama dan kesepakatan tentang mekanisme dan prosedur perundingan/dialog itu sendiri. Juga terkait siapa yang menjadi negosiator dan siapa yang menjadi mediator serta fasilitator.
JDP sangat yakin bahwa dengan dialog sajalah persoalan konflik sosial politik di Tanah Papua dapat diurai dan ditemukan jalan penyelesaiannya secara damai dan bermartabat, demikian Yan Christian Warinussy. [anang/hot]