Papua.WahanaNews.co, Jayapura – Kapolda Papua, Irjen Pol Mathius D Fakhiri memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) Pejabat Utama (PJU) Polda Papua dan 11 Kapolres jajaran Polda Papua yang berlangsung di Lapangan Apel Polda Papua Baru, Kampung Koya Koso, Rabu (10/7/2024).
Upacara sertijab tersebut dihadiri Ketua Bhayangkari Daerah Papua, Ny Eva Mathius D Fakhiri, Wakil Ketua Bhayangkari Daerah Papua, Ny Nova Patrige Renwarin.
Baca Juga:
Situasi Keamanan di Papua Kondusif, Aksi Demo Mahasiswa Berjalan Aman dan Lancar
Tampak juga para pejabat utama Polda Papua, Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol Victor Dean Mackbon, para perwira, brigadir, tamtama, pegawai negeri sipil Polri Polda Papua, dan anggota Bhayangkari Daerah Papua.
Beberapa jabatan penting telah diserahterimakan antara lain;
1. Kabidkeu Polda Papua dari Kombes Pol Singgih Rachmanto kepada AKBP Irawan Banuaji
Baca Juga:
Kapolda Papua Jenguk Korban Penyerangan dan Pembakaran yang Terjadi di Kabupaten Yahukimo
2. Kapolres Merauke dari AKBP I Ketur Suarnaya kepada AKBP Leonardo Yoga
3. Kapolres Paniai dari AKBP Abdus Syukur Felani kepada Kompol Deddy Agusthinus Puhiri
4. Kapolres Intan Jaya dari AKBP Afrizal Asri kepada Kompol Subekti Wibowo